Tuesday, September 18, 2018

Day Care Bhakti Mulia Nuansa Islami


Bingung cari daycare mom? Yang lagi nyari di daerah depok-sleman, ini ada alternatif Day Care yang memang terjamin kebersihan dan keamanannya ☺Bhakti Mulia Family Educare Centre 

Kenapa rekomendasiin ini? Di Endorse ya? 

Disini pengajarnya minimal Sarjana loh, istri teman saya yang sarjana jurusan sastra perancis ngajarnya disini. Tuh kan pengajarnya aja udah terjamin, InsyAllah kualitas penjagaannya juga dijamin. Di Endorse? nggak lah, saya hanya ingin berbagi informasi buat para orangtua yang sedang mencari daycare yang memiliki kualitas yang baik (menurut saya). 

Dipostingan saya sebelumnya, ada juga beberapa rekomendasi Daycare dan TK di Sleman tengok lah ^_^

Terus apa aja fasilitasnya?

  •  Loker tas dan perlengkapan anak  

Setiap anak memiliki kontainer untuk menyimpan barang mereka dengan aman dan tertata rapi, karena dimasukkan kedalam kotak yang bersih. 


Loker tas anak dan perlengkapan masing-masing

  • Tempat bermain luas dan aman

Lihat nggak itu luas halamannya untuk anak-anak bereksplorasi. Alat bermainnya juga berkualitas dan bagus, kelihatan dari materialnya. 


Halaman bermain yang luas dan bersih

  • Ruang Administrasi yang nyaman

Ini juga nggak kalah penting, karena pandangan pertama ketika mendaftarkan anak kita di daycare adalah ruang kantornya. Kalau bersih ruangan kantornya, berarti ruang lain juga akan dijaga kebersihannya dong. 

Ruang Administrasi yang nyaman

  • Ruang kamar yang bersih dan nyaman 

Uwow,,, itu ruangan nyaman dan bersih bangetttt.. ruang kamar anakku aja nggak sebagus itu ^_^ .. Warnanya pastel, terus tempat tidurnya masing-masing dan dekorasi ruangannya epic dan menggemaskan ya kan..  Aku suka karena ada warna ungunya, itu tempat bonekanya loveable. 


Ruang tidur yang nyaman

Diajarin apa aja?

  • Cara hidup bersih

Gimana tuh? contohnya cuci tangan sebelum makan. Diajarkan juga cara toilet training, jadi anak-anak nggak tergantung sama diaper. Untuk masalah kesehatan anak? tenang ada pengawasan keseharan fisik dan mental yang didukung oleh dokter dan psikolog yang tentunya berpengalaman.

Diajarkan cara mencuci tangan

  • Pengenalan Pendidikan Islam sejak dini dan Pendidikan Karakter

Karena daycare Bhakti Mulia ini bernuansa islami, maka anak-anak diajarkan praktek sholat. Tempatnya lagi-lagi nyaman dan bersih, dijamin. Background  dindingnya aja bikin betah kan,, I love it. Pendidikan karakter tuh pegimana ? disini para guru mengutamakan nilai-nilai spiritual untuk mendukung perkembangan emosional anak. Para guru juga akan membantu menemukan karakter anak didiknya. 

Belajar sholat Day Care Bhakti Mulia

  • Sistem Belajar Aktif

Kayak apa sih yang disebut belajar aktif? yaitu model pembelajaran dengan cara plan-do-review (Montessori)


  • Dapet COMBO

Apa lagi ini ada istilah COMBO? Communication Book, semacam buku penghubung sehingga orang tua dapat report apa aja sih yang dilakukan disekolah dan perkembangan anaknya disekolah itu gimana.

Setelah tau apa aja fasilitas dan proses pembelajarannya, yang sering ditunggu2 para orang tua adalah berapa biayanya? ya kan,, hahaha.. 

Biaya Daycare Bhakti Mulia


RINCIAN BIAYA

BHAKTI MULIA FAMILY EDUCARE CENTRE
No.
MEMBER
BIAYA PENDAFTARAN
MEMBERSHIP
SPP PER BULAN

Gold Membership
(Senin-Jumat)
Rp 250.000
Rp 2.500.000
Rp 1.250.000/bln

Monthly (Bulanan)
Rp 150.000
           -
Rp 1.875.000/bln

Weekly (Mingguan)
Rp 100.000
           -
Rp 600.000/minggu

Three days (3 hari)
Rp 250.000
Rp 2.500.000
Rp 750.000/bln

Daily (Harian)
Rp 50.000
           -
Rp 150.000/hari


Keterangan:

  1. Platinum dan Gold Membership berlaku sampai anak berusia 3 tahun
  2. Keterangan untuk Special Request Program:
  • Program Monthly: biaya pendaftaran berlaku selama 9 bulan
  • Program Weekly: biaya pendaftaran berlaku selama 6 bulan
  • Program Daily: biaya pendaftaran berlaku selama 3 bulan
  • Satu bulan sama dengan 25 hari kerja (5 minggu)
  • Satu minggu sama dengan 5 hari kerja (Senin s/d Jumat)
  • Satu hari sama dengan 7 jam kerja (pukul 08.00 s/d 15.00 WIB)
  1. Anak berangkat ke Bhakti Mulia Family Educare Centre dalam kondisi siap (sudah mandi dan sudah sarapan dari rumah)
  2. Kebutuhan ASI dan susu formula disediakan oleh orangtua masing-masing
  1. Bayi dibawah 12 bulan membawa bekal makan siang dari rumah
  2. Perlengkapan pribadi yang dibawa anak pada awal masuk:
  • Pasta dan sikat gigi
  • Botol minum/ trainer cup
  • Handuk (diganti oleh orangtua setiap 1 minggu sekali)
  • Perlengkapan mandi (shampo, sabun, minyak telon/ minyak kayu putih dll)
  • Sepatu/ sandal dan kaos kaki
  1. Setiap hari anak dimohon membawa:
  • 2 baju+minimal 3 celana (tanpa resleting)
  • 1 set piyama/ baju tidur
  • 3 buah diapers
  • Obat atau multivitamin yang dibutuhkan masing-masing anak
Ini versi harga tahun 2018, untuk lebih lengkapnya bisa langsung ke Daycare Bhakti Mulia. Bisa langsung googling via google maps ya ^_^

AlamatD., Jl. Perumnas No.13, Dabag, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281

Semoga bermanfaat infonya, semangat mencari tempat daycare dan TK yang terbaik menurut kalian ya para orangtua. Sesuaikan dengan budget yang kalian miliki, jangan sampai besar pasak daripada tiang (bahasanya jadul hahaha). Tapi ada juga yang memang prioriti buat anak, mah seberapapun dijabanin yang penting anak mendapat yang terbaik. Ya nggak papa pake bangettt, go a head and do the best,, kecup kecup ^_^

2 comments:

  1. Terimakasih banyak bu share reviewnya.. Ohiya mau tanya untk daycare Bhakti Mulia ini ada ACnya ga?

    ReplyDelete

 

Instagram @pujiariningsih

back 2 right way Template by Ipietoon Cute Blog Design